Setelah mencuci wajah dengan sabun pembersih wajah, biasanya wajah akan menjadi kering, terasa kencang, keset dan kaku. Itu di sebabkan karena ph kulit yang belum seimbang.
Mengapa Toner itu penting?
Kalian pernah cuci piring menggunakan spons cuci piring. Biasanya sebelum menuangkan cairan pembersih cuci piring, kita harus membasahi dengan air terlebih dahulu agar sabun lebih menyerap ke dalam sponge dan memudahkan kita dalam membersihkan peralatan masak dan peralatan makanan.
Sama seperti wajah kita, jika tidak di 'prepare' maka produk selanjutnya tidak akan maksimal dalam efektifitas produk tersebut. Kita tidak mau kan skin care yang sudah kita beli dengan harga yang lumayan mahal tapi kurang berfungsi dengan maksimal?
Seperti yang kita tahu, dalam 10 step korean skin care, diantaranya adalah exfoliating toner dan hydrating toner. Nah kali ini saya akan membahas salah satu hydrating toner yang sedang saya gunakan, yaitu The Face Shop Rice Ceramide Moisturizing Toner.
Sama seperti wajah kita, jika tidak di 'prepare' maka produk selanjutnya tidak akan maksimal dalam efektifitas produk tersebut. Kita tidak mau kan skin care yang sudah kita beli dengan harga yang lumayan mahal tapi kurang berfungsi dengan maksimal?
Seperti yang kita tahu, dalam 10 step korean skin care, diantaranya adalah exfoliating toner dan hydrating toner. Nah kali ini saya akan membahas salah satu hydrating toner yang sedang saya gunakan, yaitu The Face Shop Rice Ceramide Moisturizing Toner.
The Face Shop Rice Ceramide Moisturizing Toner
Packaging
Packaging The Face Shop Rice Ceramide Moisturizing Toner adalah botol dengan tutup ulir dan isi produknya 150ml, cukup banyak dan cukup lama untuk menghabiskan produk ini. Dengan botol berwarna putih cenderung transparan, namun isi produk masih tetap kelihatan. Botol The Face Shop Rice Ceramide Moisturizing Toner cukup handy sehingga memudahkan saya untuk menuangkan isi produk.
The Face Shop Rice Ceramide Moisturizing Toner |
The Face Shop Rice Ceramide Moisturizing Toner |
The Face Shop Rice Ceramide Moisturizing Toner |
The Face Shop Rice Ceramide Moisturizing Toner |
Konsistensi The Face Shop Rice Ceramide Moisturizing Toner cair, tapi tidak secair air dan tidak sekental lotion. Cukup mudah menyerap, meninggalkan kulit yang kenyal dan sehat setelah pemakaian The Face Shop Rice Ceramide Moisturizing Toner.
The Face Shop Rice Ceramide Moisturizing Toner |
The Face Shop Rice Ceramide Moisturizing Toner |
The Face Shop Rice Ceramide Moisturizing Toner |
The Face Shop Rice Ceramide Moisturizing Toner |
The Face Shop Rice Ceramide Moisturizing Toner |
The Face Shop Rice Ceramide Moisturizing Toner |
Ingredients
Water/Eau, Glycerin, Alcohol denath, Glycereth-26, Dypropylene glycol, PEG-75, 1.2 Hexanediol, Oryza sativa extract, Oryza sativa bran oil, Ceramide NP, Dimethicone, PEG-60 Hydrogenated castor oil, Sodium hyaluronate, Caprylic, Polyglyceryl-10 oleate, Lecithin, Glycosphingolipids, Potassium hydroxide, Trisodium EDTA, Phenoxyethanol, Ethylhexylglycerin, Fragrance
Alcohol denath menjadi komposisi ke tiga terbanyak dalam produk ini. Meskipun produk ini aman, saya memang ingin mengurangi produk yang mengandung alkohol. Yang menjadi bahan pertimbangan saya adalah adanya kandungan beras, dan yang saya tahu beras dapat mencerahkan wajah. Jadi produk ini bisa menjadi pilihan buat kalian yang sedang mencari hydrating toner dengan fungsi mencerahkan wajah.
Cara Pemakaian
Meskipun di anjurkan menggunakan kapas dan di usapkan perlahan ke wajah, namun saya lebih suka menuangkan produknya langsung ke wajah agar terserap dengan sempurna dan tidak ada yang terbuang.
Harga
Ketika kita membeli skincare, bukan merupakan beban, tapi merupakan investasi. Beban akan habis masa pakai dan kegunaan barang tersebut jika di pakai terus menerus dalam jangka pendek. Banyak orang beranggapan bahwa membeli skincare adalah beban, karena jika produk tersebut habis maka tidak ada lagi kegunaan barang tersebut. Itu salah besar. Karena jika kita membeli skincare, walaupun produk tersebut sudah habis, namun manfaatnya masih dapat kita rasakan dalam jangka panjang.
Untuk harga The Face Shop Rice Ceramide Moisturizing Toner IDR 120,000 di Althea.
Repurchase? No.
Karena mau coba produk lain yang tidak mengandung alkohol dan lebih natural.
Negatif:
1. Mengandung alkohol
2. Bau parfum yang cukup menyengat
3. Jika memiliki kulit yang cukup sensitif, lebih di perhatikan kembali dalam pemakaian produk.
Positif:
1. Kandungan beras dapat mencerahkan wajah
2. Jika memiliki kulit kering dan normal, The Face Shop Rice Ceramide Moisturizing Toner bisa menjadi pilihan untuk hydrating toner.
Water/Eau, Glycerin, Alcohol denath, Glycereth-26, Dypropylene glycol, PEG-75, 1.2 Hexanediol, Oryza sativa extract, Oryza sativa bran oil, Ceramide NP, Dimethicone, PEG-60 Hydrogenated castor oil, Sodium hyaluronate, Caprylic, Polyglyceryl-10 oleate, Lecithin, Glycosphingolipids, Potassium hydroxide, Trisodium EDTA, Phenoxyethanol, Ethylhexylglycerin, Fragrance
Alcohol denath menjadi komposisi ke tiga terbanyak dalam produk ini. Meskipun produk ini aman, saya memang ingin mengurangi produk yang mengandung alkohol. Yang menjadi bahan pertimbangan saya adalah adanya kandungan beras, dan yang saya tahu beras dapat mencerahkan wajah. Jadi produk ini bisa menjadi pilihan buat kalian yang sedang mencari hydrating toner dengan fungsi mencerahkan wajah.
Cara Pemakaian
Meskipun di anjurkan menggunakan kapas dan di usapkan perlahan ke wajah, namun saya lebih suka menuangkan produknya langsung ke wajah agar terserap dengan sempurna dan tidak ada yang terbuang.
Harga
Ketika kita membeli skincare, bukan merupakan beban, tapi merupakan investasi. Beban akan habis masa pakai dan kegunaan barang tersebut jika di pakai terus menerus dalam jangka pendek. Banyak orang beranggapan bahwa membeli skincare adalah beban, karena jika produk tersebut habis maka tidak ada lagi kegunaan barang tersebut. Itu salah besar. Karena jika kita membeli skincare, walaupun produk tersebut sudah habis, namun manfaatnya masih dapat kita rasakan dalam jangka panjang.
Untuk harga The Face Shop Rice Ceramide Moisturizing Toner IDR 120,000 di Althea.
Repurchase? No.
Karena mau coba produk lain yang tidak mengandung alkohol dan lebih natural.
Negatif:
1. Mengandung alkohol
2. Bau parfum yang cukup menyengat
3. Jika memiliki kulit yang cukup sensitif, lebih di perhatikan kembali dalam pemakaian produk.
Positif:
1. Kandungan beras dapat mencerahkan wajah
2. Jika memiliki kulit kering dan normal, The Face Shop Rice Ceramide Moisturizing Toner bisa menjadi pilihan untuk hydrating toner.